TEKNOLOGI GAME ( MMORPG)
WARCRAFT(DOTA)
Seiring
perkembangan teknologi pada sekarang ini, maka banyak pula bermunculan
game-game yang menggunakan teknologi tinggi dan mempunyai bentuk grafis
yang hampir menyerupai bentuk asli pada kehidupan nyata. Pada tulisan
kali ini saya akan membahas tentang teknologi game, dimana secara
terperinci akan membahas tetang jenis game MMORPG, dan salah satu game
MMORPG adalah WARCRAFT (DOTA).
Jenis game Massively Multiplayer Online Role-Playing Game atau yang biasa disingkat dengan MMORPG adalah suatu jenis permainan berbasiskan konsep permainan Role-Playing GameRPG) yang bisa dimainkan dari berbagai tempat dan waktu oleh banyak pemain. Sedangkan RPG
sendiri adalah suatu jenis permainan dimana pemainnya akan memainkan
karakter buatan dan akan menjalankannya untuk mengikuti alur cerita.
Dalam RPG, seorang pemain akan bebas mengontrol karakternya untuk mengikuti alur cerita yang disediakan oleh sistem permainan. Dalam RPG,
permainan tidak akan selalu mengarah pada satu cerita baku karena
pemain akan mengontrol keberjalanan cerita sesuai dengan keinginannya
dalam menjalankan karakternya.
Defense of
the Ancients (atau disingkat DotA) adalah sebuah peta buatan (custom
map) untuk permainan komputer buatan Blizzard berjudul Warcraft
III:Frozen Throne, yang dibuat berdasarkan peta “Aeon of Strife” dari
game Blizzard lainnya, Starcraft. DotA merupakan permainan strategi tim
yang berpusat pada pertempuran antar-pahlawan tokoh yang setiap pahlawan
memiliki kemampuan yang berbeda-beda. Tujuan utama permainan ini adalah
untuk menghancurkan markas musuh bersama-sama dengan tim dan anak
buah—petarung yang dikontrol oleh komputer. Mirip dengan game permainan
peran (RPG), pemain dapat meningkatkan level tokoh pahlawan mereka dan
membeli peralatan untuk memperkuat serangan dan pertahanannya. Map
buatan ini bahkan telah jauh melampaui popularitas dari Warcraft itu
sendiri. DotA dikembangkan menggunakan World Editor dari game Warcraft
III:Reign of Chaos.
Pada
pembuatan jenis game 3D banyak menggunakan teknologi RealD, dimana
teknologi ini membuat permainan 3D menjadi sangat realistis, dimana
gamer yang memainkan game tersebut merasa nyata dan berinteraksi dengan
game 3D tersebut.
Teknologi
RealD merupakan salah satu teknologi 3D terbaik di dunia, dimana
teknologi RealD ini di desain secara khusus untuk menyelesaikan masalah
yang terdapat pada game 3D, dan teknologi ini membuang semua latar yang
terlihat seperti game 2D. RealD juga digunakan untuk pembuatan film. Hal
ini merupakan sebuah era baru dalam dunia film. Dengan kemampuan RaelD,
para pembuat film dapat membawa para penonton ke sebuah dunia lain dan
membawa mereka lebih dalam lagi ke dalam cerita. Salah satu film yang
menggunakan teknologi ini adalah film Avatar, bagi saya yang telah
menonton film Avatar ini sangat merasa takjub dengan efek 3D yang telah
diciptakan dengan teknologi ini, film ini terasa sangat nyata. Terbukti
dengan suksesnya film Avatar yang baru-baru ini ditayangkan di bioskop,
karena film ini sesungguhnya menggunakan teknologi RealD dalam
pembuatannya.
RPG MAKER
merupakan suatu program yang difokuskan untuk membuat game bertipe R.P.G
(Role Playing Game). Program ini juga cukup mudah untuk dipahami,
karena dilengkapi dengan tools-tools yang bisa dibilang tidak terlalu
rumit. Dengan program ini anda dapat membuat game R.P.G sebebas-bebas
mungkin . Script yang dipakai dalam RPGmaker XP adalah RGSS (Ruby Game
Scripting System,sebuah system script turunan dari bahasa
Ruby),sementara untuk RPGmaker terbaru (RPGmaker VX) yang dipakai adalah
pengembangan dari RGSS,yaitu RGSS2.
3d Studio
Max adalah suatu program standar modelling dan animasi yang berbasis
Windows. 3D’s Max marupakan software aplikasi 3 dimensi yang banyak
digunakan dalam pembuatan film animasi 3 dimensi maupun finishing object
(rendering/hasil akhir kerja 3D’s Max) baik untuk keperluan film,
iklan, arsitektural (interior dan exterior design), dan kegunaan lainnya
yang berhubungan dengan pembuatan obyek lainnya. Hasil akhir 3D’s Max
adalah file dalam bentuk JPEG (single) maupun AVI (animasi). Animasi dan
efek 3 dimensi (pengaturan cahaya, animasi kamera, tekstur, dan
pemilihan material) memberikan kesan riil pada obyek dibuat. Sejak
pertama kali dirilis 3D max menjadi sangat diminati oleh banyak konsumen
dalam pembuatan grafis 3D, . Sejak versi ke empat, Discreet, produsen
3D Studio Max berusaha untuk meluaskan area fungsinya sehingga dapat
digunakan untuk membuat animasi bagi Web atau film Versi terbarunya,
yaitu versi 5, sudah mengarah kepada perluasan fungsi tersebut. Hal ini
ditunjukkan dengan adanya pengembangan pada polymodelling mapping dan
beberapa beberapa revisi pada tool untuk animasi. Namun dari fitur-fitur
yang ada, fitur yang paling menarik dari 3D Studio Max versi 5 adalah
reactor. . Reactor ini terintegrasi dengan interface dari 3D Studio Max
dan menyediakan tool untuk membuat simulasi. 3D Studio Max ini sering
digunakan untuk membuat model-model rumah atau furniture dan pembuatan
game.
Belum ada tanggapan untuk "PERKEMBANGAN TEKNOLOGI GAME (MMORPG)"
Posting Komentar
Blogger Yang Baik Yang meninggalkan jejak berupa komentar